Simple Eggless Chocolate Cake

Masih ingat dengan chef Cantik Farah Quinn resep kali ini adalah resep beliau, sebuah cake coklat lezat dan cantik walau tanpa memakai telur nah penasaran gimana jadinya cake tanpa telur silahkan coba di rumah Bunda  pasti keluarga ketagihan.




Simple Eggless Chocolate Cake

By @sukmawati_rs
Recipe: chef Farah Quinn

Bahan kering:
200 gr gula pasir (aku cuma pake 150gr)
175 gr tepung terigu
60 gr coklat bubuk
3/4 sdt baking soda
1/2 sdt garam

Bahan basah:
115 ml minyak sayur
1 sdt vanilla extract
240 ml air panas
2 sdt white distilled vinegar atau apple cider vinegar (penting digunakan agar cake lembut dan moist, jika tidak Ada bisa deganti perasan jeruk lemon or jeruk nipis)

Cara Membuat
1. Panaskan oven suhu 350 F/180 Celsius.
Alasi loyang dengan baking paper, kemudian olesi dengan mentega
2. Campur semua bahan kering, aduk hingga semua tercampur rata. Sisihkan
3. Campur semua bahan basah. Aduk rata. Sisihkan
4. Tuangkan campuran bahan basah ke bahan kering. Aduk rata dengan whisk.
5. Tuangkan adonan ke loyang kemudian panggang di oven selama 30 menit atau sampai matang ,dicek dengan menusukkan tusuk gigi ke tengah cake, tusuk gigi keluar bersih tanpa adonan basah menempel (artinya cake sudah matang). .
.
Choclate Ganache:
85 gram dark cooking chocolate, iris
85 gram whipcream cair

Cara membuat:
Panaskan whipcream cair di atas kompor hingga ada buih2 kecil di pinggir panci. Angkat dan ruang ke dalam wadah yg berisi cokelat, aduk hingga cokelat larut.
Tuang ke atas cake yg telah dingin

Cake siap dinikmati ikuti terus blog ini  dan anda akan bisa menjadi chef dari zero tobe a hero di keluarga anda bunda berani belajar masak ayo follow blog ini dan follow juga Fanpagenya

0 Response to "Simple Eggless Chocolate Cake"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel