Kukis Emping



by @fridajoincoffee

Bahan:
200 gram unsalted butter
125 gram gula pasir
1 kuning telur
½ sdt vanilla extract
200 gram tepung terigu protein rendah (kunci biru)
½ sdt baking soda
¼ sdt garam
100 gram emping melinjo yang sudah digoreng

Cara Membuat:
1. Kocok butter hingga smooth, pake speed rendah, 1 menit saja.
2. Tambahkan gula pasir. Kocok lagi hingga tercampur rata.
3. Masukkan telur dan tambahkan vanilla extract, kocok rata.
4. Tambahkan tepung terigu, baking soda dan garam, diayak. Aduk dengan spatula/sendok kayu.
5. Masukkan emping melinjo yang sudah diremukkan, aduk rata. Adonan jadi agak berat dan bisa dicetak dengan scoop ice cream.
6. Siapkan loyang dialasi baking paper, sendok adonan sebanyak 10 gram saja. Dibentuk bulat dan dipipihkan sedikit saja, nanti adonan akan melebar.
7. Panggang dengan suhu 150°C selama 15-20 menit hingga matang dan kering, jangan lupa oven dipanaskan terlebih dahulu hingga suhunya stabil.
8. Angkat dan dinginkan, simpan dalam stoples.

Catatan:
1. Unsalted Butter bisa diganti dengan Salted Butter (garam diskip), atau boleh diganti Margarin.
2. Setelah matang, kukis memang tidak terlalu kering, tapi nanti setelah dingin akan mengeras.
3. Resep jadi banyak, sekitar 500 gram kukis emping.

0 Response to "Kukis Emping"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel