Membangun Rumah Minimalis



Rumah minimalis memang terkenal fleksibel untuk penyesuaian kebutuhan pemilik rumah, juga anggaran yang dimiliki oleh pemilik rumah tersebut. Dalam pembuatan dan pemilihan desain rumah minimalis juga tak terlalu sulit, dan banyak arsitek yang bisa melakukannya dengan benar-benar sempurna. Hasil desain rumah minimalis bisa dibuat dengan hasil yang membuat mulut ternganga dan mata terbelalak, karena memang desain rumah minimalis cukup banyak tersebar, jadi untuk mencari inspirasi tentu tidaklah terlalu sulit.

Terlebih untuk Anda yang memang memiliki cadangan dana untuk konstruksi rumah minimalis ini cukup banyak, maka sudah bisa dipastikan jika desain dari rumah minimalis yang dibangun akan jauh lebih berkelas dan mewah, juga cantik dilihat. Beragam jenis material yang digunakan untuk membuat rumah minimalis tersebut juga dapat dipersiapkan dengan terencana, jika memang desain yang dibuat benar-benar jelas, itu merupakan tahap perencanaan dari membangun rumah. Selain material, perencanaan lain yang perlu untuk dipikirkan yakni lokasi perumahan, luas tanah, kualitas bangunan, desain rumah, serta luas bangunan yang diinginkan.

Tips membangun rumah minimalis 1 lantai


Yang pertama akan kita bahas yakni tips untuk membangun rumah minimalis 1 lantai. Jika Anda memutuskan untuk membangun rumah minimalis 1 tingkat saja, maka pikirkanlah dengan seksama pada waktu pembuatan desain 3D interior rumah. Anda harus memutuskan ingin membangun berapa ruangan, dan di ruang manakah yang hendak dijadikan ruang tidur utama, ruang tidur anak, ruang tamu, dapur, kamar mandi, dan berbagai ruangan lainnya yang Anda perlukan. Contohnya saja, jika Anda bekerja di rumah, maka mungkin Anda akan membutuhkan ruang untuk dijadikan ruang kantor rumahan, dan Anda juga harus menentukan mau berapakah luas dari masing-masing ruang yang hendak dibangun tersebut. Semakin detail perencanaan yang dibuat, maka semakin baik hasil akhirnya nanti, dan akan terhindar dari kesalahan.

Mungkin beberapa dari Anda memiliki luas tanah yang sempit untuk membangun rumah tersebut, maka disarankan bagi Anda untuk menghilangkan sekat pembatas, jadi atmosfer interior rumah pun akan terasa berbeda, tidak terasa sempit melainkan lebih lega dan lebih luas. Sementara itu, untuk pembatas antara ruang yang satu dengan ruang yang lainnya, Anda dapat memakai rak partisi ataupun meja konsul, jika tak mau, tidak menggunakan pembatas pun juga direkomendasikan. Janganlah khawatir, walaupun tidak menggunakan pembatas, Anda tetap dapat membuat sebuah interior rumah yang menawan dan indah. Untuk persiapan pengembangan dari rumah minimalis 1 lantai Anda ke depannya, Anda disarankan juga untuk menguatkan struktur pondasi dari rumah, buat struktur pondasi yang memang sudah sesuai dengan standar pembangunan rumah jenis 2 lantai. Jadi jika membutuhkan ruang tambahan ke depannya, Anda tak perlu khawatir akan masalah pondasi lagi, karena sudah direncanakan dari awal mula.

Tips membangun rumah minimalis 2 lantai

Yang berikutnya yaitu tips untuk membangun rumah minimalis 2 lantai. Untuk membangun rumah 2 lantai, Anda dapat menggunakan space pada area lantai kedua untuk membangun ruang-ruang yang memiliki sifat lebih privasi, sementara itu, untuk ruang-ruang yang bersifat lebih umum, bisa ditempatkan di lantai 1 saja. Contoh ruang yang cocok untuk dibangun di lantai 1 yakni garasi, ruang tamu, dan ruang makan. Sekian artikel tentang tips membangun rumah minimalis 1 lantai dan 2 lantai.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel