Cara membuat Perkedel Kentang isi telur

Perkedel adalah salah satu Gorengan Khas Indonesia yang menjadi kesukaan banyak orang, baik perkedel ikan, jagung, atau kentang dan sekarang kita akan menuliskan resep Perkedel Kentang isi telur, pasti mantul makan dengan perkedel ini



Perkedel kentang isi telur

Bahan ;
200 gr kentak tumbuk (kukus)
150 gr daging ayam (giling)
1 batang daun bawang
1 sdt bawang merah goreng
1 sdt bawang putih goreng
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt kaldu ayam bubuk
1/2 sdt garam
1/4 sdt gula pasir
3 butir telur ayam (rebus)

Bumbu halus ;
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 cm jahe
1 cm kunyit

Bahan pencelup ;
1 butir telur + 1/4 sdt kaldu bubuk (kocok lepas)

Cara ;
1. Tumis bumbu halus dngn 2 sdm minyak goreng hingga wangi ,tambahkan daging ayam giling masak hingga tercampur rata, tambahkan 1 batang daun bawang yg sdh di iris tipis tumis sebentar bersama bumbu halus tadi hingga layu
2. Campur kentang tumbuk , dan bumbu halus yg di masak dngn daging ayam giling hingga rata.. Tambahkan merica bubuk, garam, gula dan kaldu ayam bubuk. Campur hingga rata terakhir tambahkan bawang merah dan bawang putih goreng yg sdh di tumbuk kasar aduk rata
3. Bagi adonan perkedel beberapa bagian , bulat2kan lalu isi dngn telur rebus setengah bagian lalu tutup rapat adonan
4. Celupkan perkedel yg sdh di isi telur rebus td ke dlm kocokan telur , lalu goreng hingga matang menggunakan minyak yg banyak dan api yg kecil

Sajikan selagi hangat dngn sambel favorit masing2 atau dampingkan dengan soto ayam atau sup ayam biar lbh joss.

0 Response to "Cara membuat Perkedel Kentang isi telur"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel